Cara Menjernihkan Audio dengan Adobe Podcast Seperti Rekaman Profesional, Gratis!

0

 

Aktivitas editing audio untuk podcast profesional dewasa ini jauh lebih mudah dan dapat dilakukan secara mandiri.

Pasalnya, saat ini sudah banyak aplikasi dan situs yang menyediakan layanan edit audio podcast profesional dengan gratis.

Terdapat beberapa platform ternama yang menyediakan konten podcast seperti Google Podcast, Spotify, Apple Podcast dan lainnya. Podcast dengan berbagai macam jenis niche pun sudah bermunculan seiring dengan banyaknya peminat layanan yang mirip dengan radio konvensional ini.

Salah satu situs yang menyediakan alat edit audio podcast adalah Adobe Enhance, besutan Adobe Podcast.

Bagi kamu yang menginginkan perbaikan kualitas audio signifikan untuk podcast profesional, tak ada salahnya mencoba layanan  Adobe Enhance.

Saat ini Adobe Podcast menyediakan layanan yang berfungsi untuk meningkatkan kualitas audio sehingga akan terdengar seperti rekaman audio profesional. Ini bisa dijadikan alternatif untuk kamu yang ingin menjadi podcaster namun belum mempunyai modal yang cukup untuk membeli alat-alat pendukungnya. Melalui Adobe Podcast, audio yang semula bergema atau banyak noise akan menjadi jernih seperti direkam dalam studio kedap suara.

Adobe Enhance adalah alat yang dapat memperbaiki kualitas audio pengguna dengan cara menghilangkan noise (bising), memperjelas pengucapan kata (artikulasi), dll.

Alat ini dikembangkan langsung oleh Adobe Podcast dengan dukungan teknologi AI canggih.
Menariknya lagi, layanan Adobe Enhance ini tersedia secara gratis untuk pengguna umum.
Nah, kali ini saya akan membagikan tutorial edit audio untuk podcast profesional dengan Adobe Enhance. Yuk, simak selengkapnya!

Cara Meningkatkan Kualitas Audio untuk Podcast Profesional:

1.  Buka situs resmi Adobe Enchance di podcast.adobe.com

2.  Sign-up atau Sign-in menggunakan akun email kamu.


3.  Setelah web terbuka pilih yang paling atas.


4.  Selanjutnya (1) pilih “Quick tools” dan (2) Enhance speech


5.  Upload rekaman audio podcast yang ingin kita hilangkan noise-nya dan tingkatkan kualitasnya.


6.  Tunggu proses perbaikan kualitas audio hingga selesai.

7.  Setelah selesai, kita bisa mengunduh hasil perbaikan kualitas audio.

 

Perlu diperhatikan bahwa kita hanya bisa mengunggah audio dalam format MP3 dan WAV saja.

Kemudian, batas audio yang bisa diperbaiki Adobe Enhance maksimal berdurasi 1 jam dan 1 GB per upload.
Tags

Posting Komentar

0 Komentar
Posting Komentar (0)
To Top